PROGRAM
KERJA OSIS SMK ......
TAHUN
PELAJARAN 2015-2016
A. Pengurus FPK
1. Mewakili kelasnya dalam rapat perwakilan kelas.
2. Mengajukan usul kegiatan untuk dijadikan program kerja OSIS.
3. Mengajukan calon pengurus OSIS berdasarkan hasil rapat (biasanya saat LDK).
4. Memilih pengurus OSIS dari daftar calon yang telah disiapkan (FPK ikut seleksi pengurus OSIS)
Contoh kriteria FPK dalam menyeleksi pengurus OSIS :
a. Taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
b. Memiliki budi pekerti yang baik dan sopan santun terhadap orang tua, guru, dan teman
c. Memiliki bakat sebagai pemimpin
d. Tidak terlibat penggunaan Narkoba
e. Memiliki kemauan, kemampuan, dan pengetahuan yang memadai
f. Dapat mengatur waktu dengan sebaik-baiknya, sehingga pelajarannya tidak terganggu karena menjadi pengurus OSIS
g. Pengurus dicalonkan oleh perwakilan kelas atau mendaftar sendiri tanpa paksaan.
h. Tidak duduk dikelas terakhir, yaitu kelas XII karena akan menghadapi ujian akhir
i. Syarat lain disesuaikan dengan ketentuan sekolah.
j. Memberi pemahaman bahwa kepemimpinan pengurus OSIS bersifat kolektif.
5. Menilai laporan pertanggung jawaban pengurus OSIS pada akhir tahun jabatannya, prosesnya setiap 3 bulan sekali dan teradministrasi.
6. Mempertanggung jawabkan segala tugas kepada Kepala Sekolah selaku Ketua Pembina.
7. Selalu berkonsultasi dengan Pembina OSIS.
8. Melaksanakan program FPK yang telah disetujui pihak sekolah.
9. Mendampingi dan membantu pengurus OSIS dalam melaksanakan kegiatan.
10. Membuat SOP penggunaan ruang OSIS bersama pengurus OSIS.
11. Melakukan kegiatan hak angket kegiatan sekolah untuk setiap kegiatan besar sebagai data penilai kerja pengurus OSIS.
B. Pengurus OSIS
1. Ketua OSIS
a. Memimpin organisasi dengan baik dan bijaksana.
b. Mengkoordinasikan semua anggota kepengurusan, seperti memantau proses kerja setiap seksi pada setiap program.
c. Memimpin rapat, menetapkan kebijaksanaan dan mengambil keputusan berdasarkan musyawarah dan mufakat
d. Mengadakan evaluasi kerja maksimal 3 bulan sekali dan teradministrasi. mimpin rapat.
e. Menjadi koordinator penanggungjawab bagi program sekolah yang belum terencana atau kegiatan besar sekolah.
f. Membuat SOP penggunan ruang OSIS bersama pengurus FPK.
g. Mempersiapkan dan membuat LPJ 2 bulan sebelum akhir tahun jabatannya, bersama dengan pengurus FPK komisi A.
2. Wakil Ketua
a. Bersama-sama ketua menetapkan kebijaksanaan
b. Memberikan saran kepada ketua dalam rangka mengambil keputusan
c. Menggantikan tugas ketua jika berhalangan
d. Membantu ketua dalam melaksanakan tugasnya
e. Bertanggung jawab kepada ketua
f. Membuat jadwal peserta piket Sekolah dengan SOP nya.
3. Sekretaris
a. Mendampingi ketua dalam memimpin setiap rapat
b. Membuat daftar hadir setiap rapat OSIS
c. Membuat notulen atau mendampingi sekretaris panitia membuat notulen saat rapat kegiatan OSIS
d. Membuat atau membantu sekretaris panitia membuat proposal setiap kegiatan OSIS
e. Menyimpan surat, arsip, proposal dan laporan yang berhubungan dengan pelaksanaan kegiatan OSIS
f. Bersama ketua menandatangani setiap surat
g. Bertanggung jawab atas tertib administrasi organisasi
4. Bendahara
a. Bertanggung jawab dan mengetahui segala pemasukan dan pengeluaran uang/biaya yang diperlukan
b. Membuat tanda bukti kwitansi setiap pemasukan dan pengeluaran uang untuk pertanggung jawaban
c. Membantu panitia bendahara kegiatan OSIS dalam membuat laporan keuangan kegiatan OSIS.
d. Mendampingi sie. Sosial dalam membuat laporan keuangan kegiatan OSIS.
e. Membuat jadwal peserta piket OSIS.
5. Seksi Rohani
a. Melaksanakan peribadatan sesuai dengan rutinitas kegiatan sekolah, seperti : Doa Angelus dan Misa Tahun Pelajaran
b. Memperingati hari-hari besar keagamaan, seperti : Misa Natal dan Paskah
c. Membantu guru agama dalam menjalankan program kegiatan sekolah, seperti : Padus, Rekoleksi, Retret dan Novena Menjelang Ujian Kelas XII.
d. Melaksanakan dan menerapkan perbuatan sesuai dengan norma agama.
e. Membina toleransi kehidupan antar umat beragama.
f. Mengadakan kegiatan lomba yang bernuansa keagamaan, seperti saaat BKSN
g. Mengembangkan dan memberdayakan kegiatan keagamaan di sekolah
h. Membuat laporan kegiatan kerohanian selama masa jabatan dibantu oleh Komisi B, diserahkan kepada sekretaris.
6. Seksi Media dan Informasi
a. Melaksanakan kegiatan rutinitas kegiatan sekolah, seperti :Radio Sekolah, Majalah Dinding dan Majalah Sekolah.
b. Merekrut dan menyeleksi peserta radio sekolah sesuai SOP yang berlaku dengan persetujuan Pembina OSIS.
c. Membuat jadwal peserta radio dengan adil dan meratasesuai SOP yang berlaku dengan persetujuan Pembina OSIS.
d. Membantu sekolah dalam menyampikan pengumuman atau promosi tentang segala bentuk kegiatan sekolah.
e. Membina toleransi kehidupan bersosialisasi antar seluruh warga sekolah.
f. Melaksanakan kegiatan majalah dinding dalam 2 bulan sekali.
g. Membuat jadwal kelas peserta majalah dinding beserta temanya dengan adil dan meratasesuai SOP yang berlaku dengan persetujuan Pembina OSIS.
h. Melaksanakan kegiatan majalah sekolah dalam 1 semester sekali.
i. Membuat laporan kegiatan media dan informasi selama masa jabatan dibantu oleh Komisi B, diserahkan kepada sekretaris.
7. Seksi Upacara
a. Melaksanakan kegiatan upacara bendera dalam 2 minggu sekali setiap bulannya.
b. Melaksanakan kegiatan upacara bendera pada hari-hari besar nasional.
c. Membantu sie. Upacara setiap kelas dalam latihan upacara.
d. Membantu sekolah dalam menyiapkan dan melatih Paskibra.
e. Membuat protokoler kegiatan upacara, baik upacara rutin, upacara event besar atau event tertentu.
f. Menjaga dan menginventaris segala perlengkapan yang berhubungan dengan kegiatan upacara.
g. Menjaga dan menghormati simbol-simbol dan lambang-lambang Negara.
h. Membuat laporan kegiatan upacara selama masa jabatan dibantu oleh Komisi B, diserahkan kepada sekretaris.
8. Seksi Seni dan Budaya
a. Mengembangkan wawasan dan keterampilan siswa di bidang seni.
b. Menyelenggarakan festival/lomba, sastra dan budaya.
c. Meningkatkan apresiasi budaya.
d. Membuat laporan kegiatan seni selama masa jabatan dibantu oleh Komisi B, diserahkan kepada sekretaris.
9. Seksi Sosial
a. Aktif dan peka terhadap kegiatan sosial sekolah, seperti Aksi Natal dan Paskah.
b. Sebagai koordinator dalam kegiatan rutin sekolah, seperti HPS.
c. Melakukan pencatatan secara terperinci terhadap keuangan dalam kegiatan sosial sekolah, yang diketahui Pembina OSIS.
d. Sebagai koordinator dalam menyalurkan kegiatan sosial sekolah ke perseorangan atau lembaga yang telah disetujui sekolah.
e. Membuat laporan kegiatan sosial selama masa jabatan dibantu oleh Komisi B, diserahkan kepada bendahara dan sekretaris.
10. Seksi Olahraga
a. Melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat.
b. Melaksanakan pencegahan penyalahgunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif (narkoba), minuman keras, merokok, dan HIV AIDS.
c. Meningkatkan kesehatan reproduksi remaja.
d. Melaksanakan kegiatan sekolah yang berhubungan dengan olahraga.
e. Mempererat kebersamaan seluruh warga sekolah melalui kegiatan olahraga sekolah.
f. Membuat laporan kegiatan olahraga selama masa jabatan dibantu oleh Komisi B, diserahkan kepada dan sekretaris.
Jadwal
menyusul :
Rekoleksi, Seminar, Retret, Novena Menjelang
Ujian Kelas XII dan Perpisahan Kelas XII
Program kerja yang menyusul
1
|
menyusul
|
Pengurus
OSIS
|
Pengurus
OSIS
|
Ditujukan
kepada semua kls XII, dan bertujuan untuk mengenang semua kegiatan yang
terjadi selama bersekolah dan belajar bersama di SMK .....mengenang
kebersamaan bersama dengan para guru.
|
2
|
menyusul
|
Doa
Novena 3x Salam Maria
|
Seksi
Rohani dan Pembina
|
Dilaksanakan
7 hari sebelum pelaksanaan ujian Nasional dan doa melalui radio sekolah dan
ditujukan untuk seluruh siswa/I kls XII
|
Comments